Thursday, June 1, 2017

HNW: Pancasila Harus Sentuh Generasi Baru

Hidayat Nur Wahid: Pancasila harus sentuh generasi baru
JAKARTA - Wakil Ketua MPR Hidayat Nur Wahid berharap Peringatan Hari Lahir Pancasila jangan berhenti pada seremonial saja. Melainkan menumbuhkan semangat melaksanakan Pancasila dengan baik dan benar.

Menurut pria yang akrab dipanggil HNW itu, bila upacara peringatan Hari Lahir Pancasila yang pertama di era reformasi ini berhenti pada seremonial saja, maka akan membuat orang jenuh, antipati, dan salah paham.

"Saya berharap dengan peringatan hari ini, apalagi sudah dibentuk satu unit kerja pembinaan ideologi Pancasila maka harus betul-betul ada upaya yang lebih konkrit, bertanggung jawab, dan lebih menyentuh pada generasi baru sekarang yang disebut generasi x dan y," tuturnya usai upacara peringatan Hari Lahir Pancasila di Gedung Pancasila, Jalan Pejambon, Jakarta, Kamis (1/6).

Politikus PKS itu pun meminta unit kerja pembinaan ideologi Pancasila agar bisa menjabarkan Pancasila, melakukan sosialisasi bekerja sama dengan MPR dengan metode dan cara yang menyentuh generasi muda.

"Kalau generasi muda tercerahkan dengan Pancasila, komprehensif, secara baik dan benar, maka hari ini adalah hari yang bersejarah untuk Indonesia," imbuhnya.

Sebelumnya, Presiden Joko Widodo resmi membentuk Unit Kerja Presiden Pembinaan Ideologi Pancasila. Pembentukan unit kerja tersebut dituangkan melalui Peraturan Presiden yang sudah ditandatangani pada Rabu (31/5).

Unit kerja tersebut dibagi menjadi dua. Pertama, Dewan Pengarah yang terdiri dari 9 orang. Kedua, kepala unit kerja yang berjumlah 1 orang.

Kesepuluh orang itu bekerja di bawah komando Presiden Jokowi. Dalam tugasnya, unit kerja akan dibantu eselon I. Seluruh mekanisme organisasi, pertanggungjawaban, dan wewenang telah diatur dalam peraturan presiden yang ditandatangani hari ini.

Unit kerja pembinaan Pancasila ini telah disiapkan sejak tahun lalu. Jokowi menghendaki setiap lapisan masyarakat dapat lebih memahami dan menghidupi Pancasila dalam kehidupan sehari-hari (dna/JPG)

Sumber:
www.jawapos.com
Kamis, 01 Juni 2017
http://www.jawapos.com/read/2017/06/01/134199/hnw-pancasila-harus-sentuh-generasi-baru

No comments:

Post a Comment