HNW: Kalau Tak Ingin RI Bubar, Jangan Memecah Belah |
"Saya pahami Pak Prabowo bukan ingin membubarkan Indonesia. Beliau bukan sosok yang tipologi ingin pecah belah anak bangsa. Beliau sosok yang ingin Indonesia raya. Indonesia akan raya kalau tidak pecah," kata Hidayat di gedung DPR, Jakarta, Kamis, 22 Maret 2018.
Ia menambahkan hal itu menjadi peringatan dini agar di tahun politik ini tidak mengembangkan perilaku politik yang mengakibatkan Indonesia seperti yang dikhawatirkan. Ia pun mengajak agar dalam kompetisi politik dilakukan secara fair.
"Tahun politik 2018/2019 yang memastikan Indonesia aman, tertib, damai sampai kita menikmati 100 tahun 2045. Karenanya, jangan biarkan laku politik yang memecah belah, mengkotak-kotakkan yang bisa menghadirkan Indonesia yang terpecah belah atau bubar," kata Hidayat.
Wakil Ketua Majelis Permusyawaratan Rakyat itu mengatakan, tahun politik bisa jadi menghadirkan beragam gejolak. Tapi perilaku politik harus bisa menjauhkan Indonesia menjadi bubar. Sehingga setiap ada gerakan separatisme harus dikritisi.
"Mari melalui mekanisme demokrasi dalam politik ini hadirkan kenegawaranan dan perilaku politik yang menguatkan ke-Indonesiaan kita dan tak membiarkan 2030 bisa bubar karena akumulasi masalah yang tak terselesaikan," kata Hidayat.
Sumber:
http://pks.id/content/pks-kalau-tak-ingin-ri-bubar-jangan-memecah-belah
Link lainnya:
https://www.viva.co.id/berita/politik/1019003-pks-kalau-tak-ingin-ri-bubar-jangan-memecah-belah
No comments:
Post a Comment