Friday, October 26, 2018

PKS Banyumas: Tegak lurus, Solid dan Mantap

PKS Banyumas Solid dan Mantap
BANYUMAS - Dewan Pengurus Daerah (DPD) Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Kabupaten Banyumas menunjukan strukturnya bertambah solid dengan menggelar Deklarasi Menang 2019, hari ini, Kamis (25/10/2018).

Kegiatan yang dihadiri 27 Ketua Dewan Pengurus Cabang (DPC) se-kabupaten Banyumas ini juga memberikan empat pernyataan sikap terkait kabar mundurnya kader PKS dari daerahnya. Selama acara, peserta menyuarakan tagline: tegak lurus, solid dan mantap ini mengaku siap memenangkan PKS dalam meraih target suara nasional sebesar 12%.

HNW: Hari Sumpah Pemuda, Momentum Buat Generasi Muda Bangsa Gelorakan Empat Pilar

HNW sosialisasi 4 pilar di Surakarta
SURAKARTA - Wakil Ketua MPR RI Hidayat Nur Wahid mengungkapkan bahwa Sosialisasi Empat Pilar MPR semakin menemukan momentumnya di Hari Sumpah Pemuda pada bulan Oktober.

"Mengapa di bulan Oktober ini merupakan sebuah momentum. Sebab Sosialisasi Empat Pilar salah satu target utama sasarannya adalah generasi muda bangsa sedangkan sumpah pemuda terjadi di bulan Oktober," ujar HNW, saat gelar Sosialisasi Empat Pilar MPR, di Ballroom Hotel Novotel, Surakarta, Kamis (25/10/2018).

Thursday, October 25, 2018

Safari di Banten, Habib Salim: 2019 Giliran PKS Menang

Habib Salim: 2019 Giliran PKS Menang
PANDEGLANG - Ketua Majelis Syuro PKS Habib Salim Segaf Al-Jufri menghadiri Silaturahim Akbar dan Konsolidasi Pemenangan Pemilu 2019 se Banten Barat, di Aula Riz Hotel Pandeglang, Selasa (23/10/2018).

Acara tersebut dihadiri 500 lebih Caleg dan Kader PKS, mulai dari Caleg DPR RI, Caleg DPRD Provinsi dan Caleg Kabupaten Kota se-Banten Barat, dari wilayah Kabupaten Pandeglang, Lebak, Kota Serang, Kab.Serang, Cilegon.

Tuesday, October 23, 2018

Hidayat Nur Wahid : Belajarlah Kepemimpinan Dari Anggota Panitia Sembilan

HNW dalam acara ICLC II 2018 di Poltek Sriwijaya
PALEMBANG - Wakil Ketua MPR Hidayat Nur Wahid mengajak mahasiswa untuk membaca biografi masing-masing anggota Panitia Sembilan. Dari biografi itu kita bisa belajar tentang kepemimpinan yang kreatif, inovatif, berani berdialog dan berdebat untuk mencari solusi bersama.

"Kepemimpinan yang hebat dalam konteks Indonesia adalah kepemimpinan yang contoh-contohnya ada pada tokoh yang terhimpun dalam Panitia Sembilan," kata Hidayat Nur Wahid saat berbicara di depan peserta Indonesia Creative Leadership Camp II 2018, Badan Eksekutif Mahasiswa Politeknik Negeri Sriwijaya, Palembang, Selasa (23/10/2018).

Hidayat Nur Wahid Prihatin Dengan Pembakaran Bendera Tauhid

HNW Prihatin cengan Pembakaran Bendera Tauhid
PALEMBANG - Wakil Ketua MPR Hidayat Nur Wahid sangat prihatin dengan pembakaran bendera tauhid bersamaan dengan peringatan Hari Santri di Garut, Jawa Barat. Dia berharap kejadian itu tidak terulang lagi.

"Bendera yang dibakar bukanlah bendera HTI. Bendera yang dibakar adalah bendera yang berisi kalimat Tauhid," kata Hidayat usai berbicara di depan peserta Indonesia Creative Leadership Camp II 2018, Badan Eksekutif Mahasiswa Politeknik Negeri Sriwijaya, Palembang, Selasa (23/10/2018).

Monday, October 22, 2018

Bertemu Delegasi Indonesia Muroja’ah, HNW Tekankan Peran Pemuda Penting Selamatkan Bonus Demografi Indonesia

Peran Pemuda Penting Selamatkan Bonus Demografi Indonesia
JAKARTA – Wakil Ketua MPR RI Hidayat Nur Wahid (HNW) mengungkapkan bonus demografi Indonesia dan potensi-potensi besar Indonesia yang semestinya bisa menghadirkan pencerahan, hidayah dan kemajuan untuk bangsa sekarang dihancurkan dengan masuknya berbagai hal yang berdampak negatif seperti game online serta banyak tontonan yang tidak mendidik.

Namun, berbagai kegiatan-kegiatan dan berbagai aktifitas positif pemuda seperti yang Indonesia Muroja’ah  lakukan bisa menjadi alternatif kegiatan untuk meng-counter dampak negatif hal-hal yang menghancurkan tersebut.

Hidayat Nur Wahid Lanjutkan Perjuangan Agus Salim Dan Mohammad Natsir

HNW lanjutkan perjuangan M Natsir
MAKKAH - Enam puluh lima ulama dunia yang berasal dari negara-negara anggota OKI serta berasal dari negara lain seperti Bosnia Herzegovina pada 19 Oktober 2018 berkumpul di Mekah, Arab Saudi. Para ulama yang merupakan anggota Majelis Tertinggi Rabithah Al Alam Al Islami (Liga Islam Dunia) itu tengah mengikuti Sidang ke-43.

Sosok ulama dunia yang hadir dalam Majelis Tertinggi itu seperti Imam Besar Masjidil Haram dan Masjid Nabawi Abdurrahman bin Abdul Aziz As Sudais, Pimpinan Umum Perhimpunan Ulama Besar Arab Saudi Fahd bin Sa'ad Al Majid, dan Wakil Ketua MPR Dr. Hidayat Nur Wahid.

Friday, October 19, 2018

Sebagai Tokoh Muslim Dunia, Wakil Ketua MPR Hadiri Sidang Majelis Tertinggi Liga Dunia Islam

HNW bersama Syeikh Sudais (tengah)
MAKKAH - Negara-negara anggota Rabithah Al Alam Al Islami (Liga Dunia Islam) yang berasal dari berbagai belahan dunia, pada 18 Oktober 2018, mengadakan pertemuan di Kota Makkah, Arab Saudi. Pertemuan tersebut merupakan pertemuan puncak atau sidang majelis tertinggi yang ke-43.

Sidang majelis tertinggi Rabithah  Alam Al Islami kali ini dihadiri pula  oleh Imam Besar Masjidil Haram dan Masjid Nabawi, Syaikh Dr. Abdurrahman bin Abdul Aziz As Sudais serta tokoh-tokoh penting organisasi itu dan ulama Islam dunia seperti Wakil Ketua MPR Dr. Hidayat Nur Wahid dan Pimpinan Umum Perhimpunan Ulama Besar Saudi Dr. Fahd bin Sa'ad Al Majid.

Friday, October 5, 2018

Hidayat Nur Wahid : Berkat Pengorbanan Ulama, Negara Indonesia Tidak Terpecah Belah

HNW: Berkat ulama, Indonesia tidak pecah belah
MALANG - Wakil Ketua MPR RI Hidayat Nur Wahid, memperoleh sambutan meriah, dari para santri,  ustad dan pengasuh pondok, saat berkunjung di ponpes Daarul Ukhuwah  Desa Asri Katon, kecamatan Pakis, Kota Malang, Jawa Timur, Kamis  (5/10).  Ratusan santri sembari  memegang bendera merah putih, membuat pagar betis dan mengelu-elukan kedatangan Hidayat di tempat mereka belajar. Bahkan saat hendak meninggalkan pondok pun, para santri berebut untuk berjabat tangan dengan Wakil Ketua MPR.

Kedatangan pria kelahiran Klaten Jawa Tengah di pesantren Daarul Ukhuwah, itu terkandung maksud untuk menyampaikan sosialisasi Empat Pilar MPR RI. Tetapi Hidayat  tidak sendirian, ia datang bersama  Anggota Fraksi PKS MPR RI Dr. Mardani Ali Sera.

Monday, October 1, 2018

Soal Gempa di Lombok dan Sulteng, Hidayat Nur Wahid: Melayani Semuanya adalah Kewajiban Negara

HNW: Melayani korban gempa adalah Kewajiban Negara
JAKARTA - Wakil Ketua Majelis Permusyawaratan Rakyat (MPR) RI, Hidayat Nur Wahid angkat bicara soal bencana gempa dan tsunami yang terjadi di Palu dan Donggala, Sulawesi Tengah.

Hidayat Nur Wahid mengatakan gempa dan tsunami yang terjadi di Sulawesi Tengah tidak boleh menjadi alasan bagi pemerintah pusat untuk tidak memenuhi janjinya.

Janji, kata Hidayat Nur Wahid, sudah dinyatakan secara terbuka kepada korban gempa bumi di Lombok dan Sumbawa. Menurutnya, melayani semua korban gempa sudah menjadi kewajiban bagi negara.